Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sekolah Pasar Modal STIEI Banjarmasin Edukasi Mahasiswa tentang Investasi

Minggu, 14 Januari 2024 | Januari 14, 2024 WIB Last Updated 2024-01-15T04:31:14Z
Banjarmasin - Gardamedialine.com

Pada Sabtu (13/1/2024), Aula STIEI Banjarmasin menjadi saksi kerja sama antara Investasi Bursa Efek Indonesia, STEI Indonesia Banjarmasin, dan IDX Kantor Perwakilan Kalimantan Selatan dengan MNC Sekuritas sebagai Anggota Bursa, dalam penyelenggaraan Sekolah Pasar Modal.

Dr. Yanuar Bachtiar SE MSi, setelah membuka acara, menyampaikan harapannya bahwa kegiatan ini dapat memberikan pemahaman mendalam kepada para Mahasiswa, terutama yang tergabung dalam Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM).

"Kita berharap mereka tidak hanya mengerti berorganisasi, tetapi juga mampu mengaplikasikan ilmu pasar modal yang mereka pelajari ke dalam investasi nyata," ujar Yanuar.

Menurutnya, kegiatan ini menjadi penting karena pengalaman praktis dalam berinvestasi di pasar modal tidak selalu dapat ditemukan di bangku kuliah. Ini diharapkan dapat membantu Mahasiswa mengaitkan teori dengan praktik di dunia nyata.

Hj. Masitah Akbar SE MM, Kepala Galeri Bursa Efek Indonesia STIE Indonesia Banjarmasin, menambahkan bahwa Sekolah Pasar Modal ini akan menjadi jembatan edukasi bagi Mahasiswa tentang investasi yang benar.

"Dengan adanya kegiatan ini, mereka dapat memahami investasi seperti saham dan Reksadana, serta lebih waspada terhadap investasi bodong yang marak saat ini," ungkap Masitah.

Masitah juga berharap bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran Mahasiswa terhadap fakta bahwa berinvestasi di pasar modal tidak sesulit yang dibayangkan. Dengan modal sekecil Rp 100.000, mereka sudah dapat memulai investasi di pasar modal, diharapkan dapat meningkatkan minat Mahasiswa untuk terlibat dalam investasi pasar modal.